Kulon Progo (Humas MAN 2 Kulon Progo) – Khatib Shalat Jumat, Maryanto, S.TP., mengajak jamaah shalat Jumat untuk meneladani Rasulullah shalallahu ‘alaihi wa salam dalam perjuangan menegakkan agama Islam. Hal ini disampaikan dalam khotbahnya saat memimpin shalat Jumat di Masjid An-Nur Kampus Pusat MAN 2 Kulon Progo, Jalan Pahlawan Panjatan-Wates, pada Jumat (27/09/2024). Ibadah shalat Jumat diikuti oleh bapak-bapak guru, pegawai, dan seluruh siswa putra kelas X dan XI MAN 2 Kulon Progo.
Dalam khotbahnya, Maryanto menekankan pentingnya meneladani perjuangan Rasulullah dalam menyebarkan risalah Islam, menghadapi berbagai tantangan, serta menjaga akhlak yang mulia dalam kehidupan sehari-hari. Ia juga mengingatkan agar umat Islam senantiasa istiqamah dalam menegakkan ajaran Islam dan menjadi pribadi yang kuat dalam iman serta sabar dalam menghadapi ujian.
“Rasulullah adalah teladan sempurna dalam menjalani kehidupan sebagai pemimpin, keluarga, dan manusia biasa. Melalui perjuangan beliau, Islam dapat sampai kepada kita hari ini. Sebagai umatnya, mari kita berusaha mencontoh sikap beliau dalam keistiqamahan dan kesabaran, serta menjaga kebenaran meski menghadapi banyak rintangan,” kata Maryanto.
Khatib juga menyampaikan beberapa ayat Alquran yang menguatkan pesan tentang pentingnya meneladani Rasulullah dalam kehidupan, salah satunya dari Surah Al-Ahzab ayat 21:
“Sesungguhnya telah ada pada diri Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allah.” (QS. Al-Ahzab: 21).
Ibadah shalat Jumat yang berlangsung dengan khidmat ini diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan dan kesejahteraan umat Islam, khususnya para siswa MAN 2 Kulon Progo, agar selalu diberi kekuatan untuk meneladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari. (gia)
Alhamdulillah, sungguh Rasululloh merupakan suri tauladan yang sempurna…