Jumat, 3 Oktober 2025
Yumna Yudha Baskara: Juara 1 Tunggal Putra

Raih 3 Juara 1 Atlet Bulutangkis MAN 2 Kulon Progo Dominasi PKM Kulon Progo 2025

Kulon Progo (Humas MAN 2 Kulon Progo) – MAN 2 Kulon Progo kembali menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) Tingkat Kabupaten Kulon Progo Tahun 2025. Kali ini, giliran para atlet bulutangkis yang sukses membawa pulang empat piala kemenangan setelah berjuang di lapangan.

Yumna Yudha Baskara: Juara 1 Tunggal Putra

Pertandingan berlangsung pada Selasa, 30 Oktober 2025, di GOR Wates, Kulon Progo. Dalam cabang bulutangkis, para siswa MAN 2 Kulon Progo menunjukkan performa terbaiknya dengan teknik permainan yang solid, semangat juang tinggi, serta kekompakan tim.

Adapun raihan prestasi tersebut antara lain:

  • Yumna Yudha Baskara: Juara 1 Tunggal Putra
  • Revelia Cort Aliftasevi: Juara 1 Tunggal Putri
  • Zudhia Rahma & Viantika Ardila Rahmawati: Juara 1 Ganda Putri
  • Rafif Abinta Hepriansyah & Muhammad Khirul Ikhwan: Juara 2 Ganda Putra
Revelia Cort Aliftasevi: Juara 1 Tunggal Putri

Kemenangan ini sekaligus menambah deretan prestasi olahraga MAN 2 Kulon Progo, membuktikan bahwa madrasah tidak hanya unggul di bidang akademik dan seni Islami, tetapi juga di bidang olahraga.

Zudhia Rahma & Viantika Ardila Rahmawati: Juara 1 Ganda Putri

Kepala MAN 2 Kulon Progo, H. Riza Faozi, M.SI., mengungkapkan apresiasi dan rasa bangganya. “Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas pencapaian luar biasa dari para atlet bulutangkis MAN 2 Kulon Progo. Empat piala yang diraih ini menunjukkan hasil kerja keras, disiplin, dan semangat juang yang tinggi. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa-siswa lain untuk terus berlatih, berkompetisi secara sportif, dan mengharumkan nama madrasah di tingkat yang lebih tinggi,” ujar Riza Faozi.

Prestasi bulutangkis ini semakin memperkuat posisi MAN 2 Kulon Progo sebagai madrasah yang konsisten mencetak generasi berprestasi dalam berbagai bidang. (gia)

Bagikan pada...

Lihat juga

Tim MSQ Putra MAN 2 Kulon Progo Raih Juara 1 PKM 2025 Tingkat Kabupaten, Melaju ke Tingkat DIY

Kulon Progo (Humas MAN 2 Kulon Progo) – Prestasi membanggakan ditorehkan oleh siswa MAN 2 …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *