Selasa, 1 Juli 2025

MAN 2 Kulon Progo Gelar doa dan Penggalangan Dana untuk Palestina

Kulon Progo (MAN 2 KP) – MAN 2 Kulon Progo yang dimotori oleh OSIS mengadakan penggalangan dana dan doa bersama untuk Palestina. Kegiatan ini merupakan inisiatif dari siswa. Launching kegiatan diadakan di Hall Gedung Pusat Pembelajaran Terpadu MAN 2 Kulon Progo dengan tema ‘Lantunan Doa dan Puitisasi dari MANDAKU untuk Palestina’, Jumat (28/05/2021). Acara dihadiri seluruh guru,  pegawai dan OSIS MAN 2 Kulon Progo.

 

 

 

 

 

 

 

Dalam sambutannya Kepala MAN 2 Kulon Progo Hartiningsih, M.Pd. mengucapkan terimakasih terhadap kreativitas OSIS, guru, dan pegawai MAN 2 Kulon Progo mempunyai rasa empati kepada penderitaan rakyat Palestina. “Kegiatan ini untuk membantu saudara-saudara kita yang sedang mengalami penderitaan perang terhadap penjajah zionis Israel. Banyak anak yatim piatu sudah tidak punya tempat tinggal. Rumah-rumah mereka dihancurkan oleh aksi brutal Israel. Banyak sedikitnya bantuan kita semoga dapat memperingan beban penderitaan rakyat Palestina,” ungkap Hartiningsih.

 

 

 

 

 

 

 

Selain penggalangan dana, acara juga diisi dengan pembacaan  puisi bertemakan Palestina yang dibacakan oleh guru dan siswa. Suasana sangat haru ketika siswa-siswi membacakan puisi.

Acara dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Drs. H. Suyasman, M.A., guru Sejarah Kebudayaan Islam. Sebelum memimpin doa, Suyasman menceritakan sejarah perang Israel-Palestina. Sampai terjadinya pengusiran rakyat Palestina dari tanah kelahirannya oleh Israel.

 

 

 

 

 

 

 

 

Penggalangan dana untuk Palestina ini dibuka hingga 30 Juni 2021. Para donatur yang ingin membantu rakyat Palestina dapat mentransfer ke rekening Bank BRI 015201052406500 (Sekar Ayu Gustiasih). Semoga dapat meringankan beban rakyat Palestina dan dapat menjadi amal jariah para donatur.  (est/ast)

 

Bagikan pada...

Lihat juga

MAN 2 Kulon Progo Selenggarakan DIANPINSAT untuk Pembinaan Dewan Ambalan

Kulon Progo (Humas MAN 2 Kulon Progo) – Dalam rangka meningkatkan kapasitas kepemimpinan dan manajerial …

2 Komentar

  1. Membangun empati menumbuhkan kecerdasan sosial dan dpritual..,Sukses selalu buat siswa Mandaku….

  2. Esti Winarni

    Seberapapun hasilnya,insyaalloh sangat berguna untuk umat.Tetap semangat untuk menebar kebaikan diatas Bumi Pertiwi.